Sunday, May 24, 2015

Marmer Cake






Buat yang kangen dengan bolu marmer jadul, resep ini bisa dicoba. Sekarang sepertinya sudah jarang ditemuin di pasaran. Kalopun nemu biasanya agak kering dan seret di tenggorokan. Dengan resep dari mba Mia yang pernah aku dapat lumayan lama di milis NCC, cukup menghilangkan rasa rindu bolu marmer jadul ini. Buatnya mudah dan insyaallah enak. Di bawah ini resepnya....

Cake Marmer Jadul
By: Mia

Bahan:
8 kuning telur
5 putih telur
1 gelas gula pasir
1 1/2 gelas terigu
1/2sdt emulsifier
300gr blueband -> seringnya sih aku pakai butter, tapi kalau mau lebih "ngampung" memang better blueband.
pasta cokelat -> aku pakai 2 sdm cokelat bubuk

Cara membuat:
1.Lelehkan blueband, sisihkan.
2. Kocok semua bahan hingga kental, kurang lebih 15 menit.
3. Masukkan blueband, aduk rata.
4. Ambil sedikit adonan, tambahkan pasta cokelat. Aduk rata.
5. Tuang adonan putih ke loyang tulban, lalu tuang adonan cokelat lalu bentuk marmer dengan menggunakan garpu.
6. Masukkan ke dalam oven yang sudah dipanaskan-> aku dengan suhu 180C.

Mungkin sekarang sedikit sulit menemukan gelas belimbing. Di bawah ini bisa digunakan sebagai panduan kalau tidak memiliki gelas belimbing.

Ukuran gelas belimbing
1 gelas terigu = 130gr
1 gelas gula pasir = 230gr
1 gelas gula halus = 180gr
1 gelas mentega = 210 gr
1 gelas air/susu encer = 250 cc

Selamat mencoba ;)

No comments:

Post a Comment