Monday, November 18, 2013

Combro







Di rumah beberapa waktu yang lalu ada singkong yang belum diolah. Jadi pengen bikin combro deh. Tapi berhubung di sini gak ada oncom, akhirnya oncom aku ganti dengan tuna kaleng aja yang hasil akhirnya ga kalah enak dengan combro versi asli.
Setelah browsing, akhirnya yang sreg adalah resep combro yang aku temukan di Just Try and Taste. Pada umumnya combro apabila sudah dingin teksturnya akan menjadi keras tidak seperti saat baru diangkat dari minyak. Itu dikarenakan adanya kandungan tapioka, atau sari pati dari singkong yang membuat tekstur combro menjadi liat. Oleh karena itu ditambahkan sejumlah kentang agar tekstur combro tetap empuk walaupun dalam keadaan dingin.









Pada resep combro di Just Try and Taste ini, untuk isinya menggunakan tempe. Walaupun aku di sini menggunakan tuna tapi tetap aku tuliskan ya....
Bahan isi combro:
300gr tempe, kukus dan lumatkan setengah kasar.
Cabai rawit untuk isi combro (optional)
2sdm minyak untuk menumis
4 tangkai kemangi
Bumbu halus untuk isi combro:
4btr bawang putih
5 cabai rawit
10 butir cabai rawit merah
1 ruas kencur
1sdt garam
1/2sdm gula pasir
1/2sdt kaldu bubuk (optional)
Cara membuat isi combro:
1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum dan matang. Masukkan tempe yang telah dihaluskan. Tumis dengan api kecil hingga semua bahan tercampur rata. Tumis hingga tempe agak mengering.
2. Masukkan kemangi, aduk rata dan tumis hingga kemangi layu. Cicipi rasanya dan angkat.
Bahan kulit combro:
700gr singkong parut
150gr kentang parut
2 batang daun bawang, rajang halus
1sdm garam
100gr kelapa muda parut
1sdt merica bubuk
Cara membuat:
1. Ambil sekitar 400gr singkong parut, masukkan ke dalam mangkuk dan tambahkan sekitar 300ml air. Aduk rata dan peras hingga airnya habis dengan menggunakan saringan santan. Buang air perasannya.
2. Masukkan singkong ke dalam mangkuk besar,tambahkan sisa bagian singkong parut yang tidak diperas, parutan kentang, kelapa parut, garam, merica bubuk dan rajangan daun bawang. Aduk semua bahan hingga rata. CIcipi rasanya,tambahkan garam jika kurang asin.
3. Ambil sekitar 1 sendok makan adinan, pipihkan di telapak tangan. Letakkan sekitar 1 sendo teh adonan isi di tengah adonan. Tambahkan sebuah cabai rawit jika suka. Tutup adonan isi dengan adonan singkong. Tekan-tekan dengan telapak tangan agar padat. Buat adonan menjadi lonjong.
4. Siapkan wajan cekung karena dengan wajan cekung tidak memerlukan minyak terlalu banyak untuk membuat combro tenggelam dalam minyak. Panaskan minyak. Goreng combro dengan cara deep fried hingga berwarna cokelat keemasan dengan menggunakan api sedang. Angkat dan tiriskan.






Untuk isi combro yang aku buat, aku hanya menggunakan tuna kaleng yang aku tumis dengan sedikit bawang putih yang dicincang  halus, garam dan cabai saja sesuai selera kepedasannya. Serta aku tambahkan sedikit minyak ikan dan aku tumis sampai mengering.
Combro yang aku buat ini menurutku sih enak hanya saja aku kurang puas karena sebagian besar tidak matang dengan sempurna di bagian dalamnya dikarenakan api yang aku gunakan masih kebesaran. Masih dalam penyesuaian menggunakan kompor listrik yang menurutku kok sepertinya membutuhkan waktu agak lama untuk panas jika dibandingkan dengan kompor gas biasa. Dan untuk menurunkan suhunyapun juga lama. Tapi overall combronya enaaaak dan teksturnya juga empuk :)

No comments:

Post a Comment